Layanan yang memuaskan, ini adalah salah satu kalimat mujarab yang akan membuat pengunjung toko online menjadi betah dan sangat berpotensi untuk menjadi seorang pelanggan tetap di hari yang akan datang. Sebuah hasil penelitian mengatakan bahwa, para pengunjung lebih cenderung menjadi pembeli hanya jika mereka mendapatkan sebuah respon yang baik di dalam kunjungan pertamanya ke dalam sebuah situs online. Di sisi lain para pembeli juga akan berpotensi melakukan pembelian kembali hanya jika mereka mendapatkan layanan memuaskan pada saat melakukan pembelian pertamanya. Hal ini membuktikan bagaimana sebuah produk akan terjual maksimal, hanya jika dipasarkan oleh tenaga pemasaran yang profesinal dan memiliki kinerja yang bagus dalam melaksanakannya.
Di dalam pemasaran online, live chat adalah salah satu faktor utama yang bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan layanan penjualan. Meski melakukan interaktif melalui layanan live chat bukanlah sebuah perkara yang sulit dilakukan, namun sebagian besar toko online justru tidak memaksimalkannya sebagai sebuah layanan unggulan. Tipe pebisnis ini biasanya jarang melakukan pengecekan atau memberikan respon atas pertanyaan yang diajukan calon pembeli lewat layanan live chat. Hal ini akan sangat merugikan, karena sebenarnya dengan memaksimalkan layanan live chat ada banyak keuntungan yang akan didapatkan.
Nah pada artikel kali ini saya akan sedikit membahas apa saja keuntungan yang didapatkan ketika para pelaku bisnis online memaksimalkan layanan livechat di website mereka? Kamu salah satu penggiat bisnis online? tidak ada salahnya membaca ulasan di bawah ini untuk menambah pengetahuanmu! š
1. Melakukan interaksi awal yang menyenangkan
Pembeli adalah raja, itulah faktanya. Setiap orang yang akan membeli sesuatu, ingin mendapatkan layanan yang menyenangkan dan penawaran yang menguntungkan. Mereka tidak akan mudah menentukan pilihan dan mereka butuh untuk diyakinkan. Di dalam menghadapi masalah seperti di atas, kamu yang menggeluti bisnis online tentu akan sangat terbantukan dengan adanya sebuah layanan live chat di toko online yang kamu kelola.
2. Meningkatkan angka penjualan
Di dalam melakukan aktifitas berbelanja, seringkali calon pembeli akan menggunakan waktu yang ada dengan sebaik-baiknya. Biasanya, mereka ingin melakukan hal tersebut dalam sekali kunjungan pada suatu toko online. Oleh karena itu sebuah layanan live chat akan sangat membantu menjawab berbagai macam pertanyaan yang dikemukakan oleh calon pembeli yang berkunjung ke toko online yang kamu kelola.
Ini adalah sebuah titik penting yang akan sangat menentukan terjadinya sebuah transaksi penjualan di toko onlinemu, karena itu pastikan kamu memaksimalkan kinerja live chat di website agar peluang terjadinya transaksi bisa berjalan lancar.
3. Menghemat biaya operasional
Sebuah layanan live chat yang digunakan secara efektif akan berdampak positif di dalam menurunkan jumlah biaya operasional. Dengan menggunakan layanan livechat, kamu tentu sudah mengurangi biaya telepon untuk bisnis onlinemu. Selain itu, menggunakan layanan livechat juga dapat memaksimalkan kinerja karyawan. Hal ini dikarenakan satu buat layanan Ā live chat dapat digunakan secara bersamaan beberapa karyawan sekaligus. Hal ini tentu saja akan sangat berbeda jika memanfaatkan layanan telepon, di mana seorang karyawan hanya akan bisa menangani sebuah pesawat telepon saja.
4. Memberi rasa aman kepada pelanggan
Setelah pembeli melakukan transaksi di toko online, ada kalanya mereka akan menanyakan proses yang sedang berlangsung, terkait dengan pembelian yang mereka lakukan. Akan sangat penting untuk selalu menjawab berbagai pertanyaan mengenai proses pengiriman barang yang dilakukan, terutama bila terjadi sebuah kendala atau ketertundaan pengiriman.
Ada banyak kekhawatiran yang dirasakan oleh pelanggan, terutama mereka yang baru melakukan transaksi pertama di toko online, pastikan kamu mampu mengatasi semua kekhawatiran tersebut dengan cara mengktifkan komunikasi melalui live chat.
5. Menambah loyalitas pelanggan
Pelanggan akan selalu mengharapkan sebuah layanan terbaik di dalam aktivitas belanja yang mereka lakukan. Hal tersebut akan menjadi sebuah kesan tersendiri bagi mereka, jika kamu dapat memberikan sebuah pengalaman berbelanja yang menyenagkan bagi mereka.
Banyak pelanggan yang menganggap bahwa pelayanan terbaik adalah sebuah hal yang akan membuat mereka berpikir untuk kembali lagi berbelanja di toko yang sama. Hal ini membuktikan bahwa sebuah kepuasan belanja tidak selalu didapatkan dari barang yang dibeli saja, namun kepuasan atas layanan suatu toko online juga menjadi salah satu hal penting bagi para pelanggan.
6. Meningkatkan jumlah traffic website
Sebuah
layanan live chatĀ yang digunakan dengan aktif dan maksimal, akan memungkinkan kamu untuk mendapatkan peningkatan jumlah traffic website. Hal ini tentu saja akan menjadi sebuah keuntungan tersendiri, di mana semakin sering dan semakin lama sebuah website didatangi oleh pengunjung, maka akan semakin tinggi juga rating website kamu di mesin pencari google. Dengan tingginya rate tersebut, maka bisa dipastikan kamu akan memiliki peluang untuk berada di halaman utama google, yang artinya website bisnis onlinemu akan semakin banyak pengunjungnya.
7. Mengevaluasi keluhan pelanggan
Sebagai pemilik sebuah toko online, kamu tentu tidak ingin membuat pelanggan memiliki sejumlah keluhan yang tidak tersampaikan mengenai toko onlinemu bukan?
Untuk mengatasi hal tersebut maka sebaiknya kamu memaksimalkan komunikasi melalui layanan live chat di toko online yang kamu kelola. Hal ini akan memberi banyak waktu dan solusi mengenai berbagai macam keluhan pelanggan. Semakin banyak melakukan evaluasi terhadap keluhan pelanggan, maka akan semakin kecil kemungkinan mereka kecewa atas pelayanan toko online kamu di hari yang akan datang.
Layanan terbaik sebagai jaminan bisnis jangka panjang
Toko online yang baik, bukan hanya yang menjual beragam produk terbaik saja, namun toko yang memang mampu memberikan layanan terbaik juga. Miliki visi dan misi yang terbaik di dalam menjalankan sebuah bisnis online. Pemanfaatan sumber daya manusia dan optimasi layanan website yang maksimal, akan membawamu kepada kesuksesan bisnis dan juga keuntungan yang maksimal.
Tulisan dengan kategori
Internet MarketingĀ ini disponsori oleh Subiz.com. Subiz merupakan sebuah aplikasi layanan livechat untuk website yang sangat mudah digunakan. Jika kamu tertarik menggunakan layanan live chat Subiz, silahkan
Sign Up sekarang juga karena untuk saat ini Subiz memberikan promosi gratis mencoba selama 30 hari!
2 replies on “Keuntungan yang Didapatkan Jika Menggunakan Layanan Livechat Dalam Bisnis Online”
Aku merasa terbantu dengan adanya livechat, gak perlu repot kirim email atau nyari akun medsos, hehe
Iya bener banget. Aku biasanya kalau belanja online ada masalah sama barang langsung livechat. Kalau lewat email bakal lama diproses :3
Comments are closed.